Jumat, 25 September 2009

Ini pemandangan bila anda berjalan dari Wingko Harjo menuju Jenar pada waktu musin kemarau, kelihatan begitu gersang dan sangat mencekam. Begitulah sehingga putra daerah Wingko yang merasa masih muda berkelana untuk mencari seuap nasi dan mempertahankan hidupnya, ada yang ke Jakarta, Bandung, Surabaya dan kota kota besar lainnya. Namun giliran Idul Fitri tiba anak anak pulang ke desa dengan membawa oleh oleh dari perantauan, di perantauan pun mereka ada yang berhasil dan sukses ada pula yang prihatin. Bagi yang berhasil dan sukses tolonglah teman teman yang belum beruntung sehingga mendapatkan keberuntungan jangan malah menjadi sombong dan takabur.
Wah lebaran kemarin 2009 (1430H) aku pulang ke Wingko Mulyo, dan pada suatu hari anakku minta dibelikan "Geblek" apa itu geblek atau gebleg yah itulah namanya kurang tahu persis tetapi katanya makanan ini terbuat dari tepung singkong. Dan ini aku dapatkan didaerah depan pasar Jenar Wetan, memang pada saat itu sedang rame ramenya sehingga para pembelipun rela berantre ria termasuk saya. Katanya makanan khas Purworejo entah bagian mana, tapi yang jelas makanan ini tersedia sepanjang tahun di desa Jenar. Mengenai rasanya waduh susah untuk digambarkan, alot alot asem asem, wah euanak namun juga banyak peminat yang makan tanpa pendaming alias dimakan begitu saja. Dimakan pada saat panas uangetlah gitu, bila sudah tidak panas algi makanan ini akan keras dan kenyal sehingga kalau mau makan ya anget anget saja sambil sruput kopi gitu, salaaaaam buat rekan rekan di Wingko.

Sedikit cerita

Aku dilahirkan di jakarta dan selalu mengikuti orang tua yang selalu merantau, tk aku di semarang sampai sd kelas 2 dan pindah ke sebuah desa kecil yaitu Wingko Mulyo Kecamatan Ngombol Kabupaten Purworejo sampai lulus SD. SMP aku kesemarang lagi di SMP "Theresiana 1" kampung kali Semarang, tapi hanya sampai kelas 2 dan pindah ke sebuah kota kecil di SMP "Pius Bhakti Utama" Kutoarjo sampai lulus. Kemudian aku melanjutkan ke SMA Negeri Purworejo, dulu hanya ada satu SMA Negeri yang sekarang dikenal dengan SMA Negeri 1 Purworejo. Saat di kelas 3 aku dikelas 3 IPA2 bersama sama teman yang baik baik yang pada saat akhir ini sedang mengadakan kegiatan membantu air bersih di desa sana. Setelah lulus SMA aku melanjutkan di IKIP Negeri Yogyakarta (sekarang UNY) jurusan Fisika sampai lulus. DiIKIP aku juga berteman dengan banyak orang yang baik baik diantaranya Maryanto, WidodoSr.,Parjilah, Eko Widodo, Farid Mokhamad, Farid taufik, Bambang setyobudi, Bambang Sidarta, Khaerudin, Purngaeni, Tuwuh Rustantoro, Bambang Purwandoyo, I Nengah Surata, waduh dan masih banyak lagi mudah mudahan mereka selalu mengingat akan kerinduan yang pernah kecap.

Pengantar


Blog ini kubuat khusus untuk informasi disekitarku, bisa tempat kerjaku, rumah tinggalku, asalku, desaku kesukaanku dah pokoknya yang ada kunya.